Header Ads

Pelatih Manchester United Bidik Kemenangan Ke-7 Saat Menjamu Brighton

Pelatih Manchester United Bidik Kemenangan Ke-7 Saat Menjamu Brighton

LigaIDN - Pelatih Manchester United, Ole Gunnaer Solskjaer, bidik kemenangan ketujuh berturut-turut ketika Brighton tandang ke Old Trafford, Sabtu (19/1) malam pukul 22:00 WIB.

Manchester United sebelumnya menang 1-0 di kandang Tottenham Hotspur akhir pekan lalu, dan berhasil menempel ketat posisi Arsenal yang sebelumnya terpaut jarak 11 poin. Kini, Setan Merah ada di posisi enam, sementara the Gunners di peringkat lima. Namun, kedua tim sama-sama memiliki poin 41.

Sementara Brighton, sebelumnya kalah dari Liverpool di kandang sendiri. Tapi, mereka malah mengklaim kemenangan 3-2 yang menakjubkan atas Manchester United pada Agustus silam.

Sanchez dan Bailly Kembali ke Skuad MU
Dalam laga malam nanti, Alexis Sanchez dan Eric Bailly akan kembali ke skuad Manchester United. Tapi, Marouane Fellaini bakal absen satu bulan akibat cedera yang dialaminya.

Sanchez sebelumnya melewatkan kemenangan di Spurs pekan lalu, setelah masalah hamstringnya kambuh. Sementara Bailly, sudah selesai jalani suspensi tiga pertandingan.

Solskjaer telah mengonfirmasi absennya Fellaini selama empat pekan, karena cedera betis. Sementara Chris Smalling dan Marcos Rojo sedang meningkatkan rehabilitasi mereka.

2 Pemain Brighton Absen ke Piala Asia
Sedangkan di kubu Brighton, Yves Bissouma harus jalani tes kebugaran lebih dulu menjelang tandang mereka ke kandang Manchester United.

Pemain internasional Mali itu sebelumnya telah melewatkan kekalahan Brighton dari Liverpool akhir pekan lalu, karena masalah pinggul. Itulah sebabnya, ia harus jalani tes medis lebih dulu sebelum hadapi Setan Merah.

Sementara itu, Brighton tetap akan bermain tanpa Bernardo dan Jose Izquierdo. Brighton juga tak akan diperkuat kiper asal Australia, Mat Ryan, dan pemain sayap asal Iran, Alireza Jahanbakhsh, yang saat ini tengah jalankan tugas bersama timnas masing-masing di Piala Asia.

No comments