Header Ads

Nantes Tunda Laga Piala Prancis Terkait Kecelakaan Pesawat Emiliano Sala

Nantes Tunda Laga Piala Prancis Terkait Kecelakaan Pesawat Emiliano Sala

LigaIDN - FC Nantes telah menunda pertandingan Piala Prancis mereka di Entente SSG, setelah mantan striker mereka yang baru saja pindah ke Cardiff City, Emiliano Sala, dikhawatirkan tewas dalam kecelakaan pesawat.

Emiliano Sala berada di atas pesawat ringan yang menghilang di Selat Inggris, ketika ia lakukan perjalanan ke Wales untuk bergabung dengan tim barunya, Cardiff City, pada Senin (21/1) malam waktu setempat.

Emiliano Sala lakukan perjalanan dari Nantes di Brittany setelah ia resmi pindah klub dengan transfer senilai 15 juta Poundsterling ke klub Wales tersebut.

Polisi Guernsey mengatakan, penerbangan itu berangkat pada Senin malam dari Nantes menuju Wales dengan hanya dua penumpang di dalamnya. Polisi setempat kemudian lanjutkan pencarian pada Selasa pagi waktu setempat.

“Kami sangat prihatin dengan berita terbaru bahwa sebuah pesawat ringan hilang kontak tadi malam,” ujar ketua Cardiff City, Mehmet Dalman.

Sala, 28 tahun, sudah menghabiskan karirnya selama empat tahun di FC Nantes, di mana ia mencetak 12 gol dalam 19 pertandingan liga musim ini. Ia sempat memposting foto dirinya bersama rekan-rekan satu timnya di klub Ligue 1 itu, jelang terbang ke Cardiff.

Dalam akun media sosialnya, Sala sempat membuat postingan mengerikan. “The last goodbye,” demikian tulis Sala.

Sebelum insiden ini, Nantes harusnya menggelar laga putaran ke-32 Piala Prancis di kandang Entente SSG pada Minggu (27/1) malam WIB.

No comments