Header Ads

Mirabelli: Ronaldo Ingin Bermain di Milan dan Juara Liga Europa

www.idnliga.com

Massimiliano Mirabelli, kembali menegaskan bahwa Cristiano Ronaldo dulunya pernah sangat dekat dengan klubnya dulu, AC Milan. Sang mantan direktur bahkan berujar bahwa pemain asal Portugal itu rela bermain di Liga Europa.

Mirabelli merupakan direktur olahraga Milan saat masih dipegang oleh pemilik asal China, Yonghong Li. Karirnya bersama Rossoneri tandas seiring pergantian pemilik ke Eliott Management pada akhir musim kemarin.

Pemecatan itu bisa dibilang wajar. Sebab, pemain rekrutan Mirabelli yang diboyong dengan total transfer sebesar 172 juta pounds itu tidak menghasilkan prestasi yang seimbang, malah nyaris membuat Rossoneri absen di pentas Eropa karena Financial Fair Play.

Pernyataan Mirabelli soal kedekatan Ronaldo dengan Milan belum lama ini mendulang keraguan publik. Namun, ia menegaskan bahwa ucapannya itu benar adanya, dan bahkan menyatakan bahwa sang penyerang ingin bermain di Liga Europa.

"Saya bisa memastikan bahwa bila pemilik sekarang memegang kendali pada saat itu, Cristiano Ronaldo akan mengenakan seragam AC Milan. Saya bisa menjamin itu secara matematis," ujar Mirabelli kepada TeleLombardia.

"Dia tidak masalah jika tak bermain di Liga Champions. Dia berkata pada kami: 'Saya tidak pernah memenangkan Liga Europa, jadi saya akan memenangkan itu juga'," lanjutnya.

Setelahnya, Mirabelli mengungkapkan bahwa dirinya sudah menyelesaikan tugasnya untuk mendatangkan Ronaldo. Ia merasa tak takut untuk melakukannya karena mengingat perkataan pemilik sebelumnya, Silvio Berlusconi.

"Saya duduk bersama agennya dan bagian saya telah selesai, semuanya telah ditentukan, termasuk gaji serta biaya transfernya," tambahnya.

"Saya tidak takut salah, karena saat Silvio Berlusconi menjual Milan ke pemilik China, ia berkata bahwa mereka orang yang hebat, dengan pengacara serta bank yang mendukungnya. Berlusconi berkata bahwa mereka bisa melakukan apa yang sudah tak mampu dilakukannya untuk Milan," tandasnya.

Namun nasi sudah menjadi bubur, Ronaldo pun telah bergabung dengan klub rival Milan, Juventus. Bahkan, bersama Bianconeri, ia sedang berada di puncak performanya dengan catatan 10 gol dari 14 penampilannya dalam ajang Serie A.

No comments